SHARE

istimewa

CARAPANDANG.COM - Gubernur Jawa Barat (Jabar) M Ridwan Kamil mengaku bangga atas penyelenggaraan Honda Development Basketball League (DBL) West Java Series 2021 karena dapat menjadi contoh pertandingan olahraga dengan penonton saat pandemi COVID-19.

"Kesuksesan DBL West Java Series dalam menggelar liga dengan menghadirkan penonton bisa diterapkan juga di seri lainnya, atau bisa juga menjadi contoh cabang olahraga lain, terutama sepak bola yang sudah sangat dinantikan oleh masyarakat,’" kata Ridwan Kamil dalam keterangan tertulisnya, Jumat.

Ridwan Kamil secara resmi menutup seri gelaran tersebut di Sport Jabar, Kota Bandung. Ia pun mengaku bangga dengan DBL 2021-2022 karena Jabar menjadi pelopor penyelenggara ajang olahraga dengan penonton, meskipun hanya untuk pertandingan semifinal dan final.

Keputusan untuk menghadirkan penonton itu berawal dari pertemuan antara Ridwan Kamil dengan Founder dan CEO Development Basketball League Azrul Ananda pada 16 November 2021.

Berbeda dengan seri sebelumnya di DKI Jakarta dan Surabaya, Ridwan Kamil menginginkan agar pertandingan di Jabar dihadiri penonton dengan protokol kesehatan yang ketat.

Sejumlah protokol yang harus diterapkan para pengunjung dan atlet, yakni harus sudah mendapat suntikan dua dosis vaksin, surat pernyataan negatif COVID-19 melalui tes PCR, menggunakan aplikasi Peduli Lindungi, serta melakukan 3M. 

Ridwan Kamil mengutarakan dua alasan DBL Seri Jabar dapat dihadiri penonton. Pertama, melihat situasi COVID-19 di Jabar yang sudah mulai melandai. Kedua, ia mengaku terinspirasi dari PON Papua yang juga dihadiri penonton.

Halaman :
Tags
SHARE